\

Minggu, 17 Maret 2013

ARUNG JERAM DI KALI BARU BOGOR

arung jeram. arung jeram bogor, arung jeram di bogor, paket arung jeram, arung jeram kalibaru
ARUNG JERAM BOGOR

ARUNG JERAM KALI BARU BOGOR

Sabtu Pagi 06.30, Kami dari Jakarta harus bersiap siap menuju kota Bogor untuk dimana suasana di kota bogor dan sekitarnya sedang mengalami musim hujan akan tetapi semua itu tidak menyurutkan niat kami untuk rafting / Arung jeram di kali baru kota Bogor, dan ini adalah pengalaman pertama saya ber-Arung jeram walaupun teman teman yang lain sudah pernah melakukannya. Wahyu adalah ketua team rafting dari kantor kami dia memang sudah berpengalaman di dunia Arung jeram dan itu membuat nafasku sedikit lega karena dia memberikan sedikit gambaran bahwa arung jeram dikalibaru ini sangat berbeda sebab volume air disana dapat diatur sesuai permintaan, penjelasan itu membuat saya semakin penasaran untuk tiba di lokasi.
Sebelum keberangkatan dari Jakarta salah seorang yang paling tua diantara kami membacakan doa agar perjalanan kali ini berjalan lancar dan sesuai rencana, jumlah peserta rafting kali ini ada 24 orang dan kami berangkat menggunakan mini bus kantor. Kami menggunakan jalur cepat tol Jakarta-bogor  dan tidak terasa hanya 1 jam saja kami sudah tiba di kota bogor dan kami langsung diarahkan menuju lokasi kali baru, Ternyata di lokasi kali baru ini kami disambut hangat oleh Team provider yang bekerjasama dengan kami yaitu bina advancetour